"Selamat Datang Kepala KUA Kec. Cilograng yang baru dan Selamat Menjalankan Tugas Di Tempat Yang Baru Kepala KUA Kec. Cilograng yang lama !"

Selasa, 17 November 2009

Sejarah Ringkas KUA Kecamatan Cilograng Kab. Lebak Prov. Banten

Dengan terbentuknya Pemekaran kecamatan Cilograng dari kecamatan Bayah  pada tahun 2004, maka pemerintah melalui Departemen Agama mengacu kepada KMA No. 39 tahun 2005 tentang pembentukan 144 Kantor Urusan Agama Kecamatan. Kantor Urusan Agama Kecamatan Cilograng resmi menjadi KUA definitif sejak bulan April 2005. meliputi wilayah 10 Desa, dengan jumlah penduduk sebanyak 32.323. sedangkan yang menjabat Kepala KUA yang pertama adalah Bapak. Dedi Sadrajat, S.HI (alm) terhitung tanggal 01 Juni 2005, dibantu oleh tenaga Administarsi yaitu, bapak Umar Faoji, S.HI terhitung tanggal 01 Juli 2005, yang pada waktu itu bertempat di rumah tokoh masyarakat kec. Cilograng dengan konsekuensi menyewa dengan ukuran kantornya 2 X 3 m2. Hal ini merupakan tantangan bagi kami untuk dapat memberikan pelayanan terhadap masyarakat yang maksimal,  terutama dalam menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam hal perkawinan yang resmi sesuai yang diaharapkan oleh UU No. 1 Tahun 1974.
Pada  tanggal 27 Desember 2005 terjadi pergantian kepala KUA kec. Cilograng dikarenakan meninggal dunia. Sebagai penggantinya adalah Bapak. Judya Djajadiana, S.Ag yang semula beliau sebelumnya Penghulu dari KUA kec. Cijaku sudah 10 tahun mengabdi di KUA tersebut. Pada bulan April 2006 jumlah personil karyawan KUA kec. Cilograng bertambah menjadi 3 orang dengan adanya tenaga droping dari kantor Departemen Agama kab. Lebak. Pemenuhan kebutuhan tenaga tambahan tersebut yaitu jabatan Penghulu Pratama yakni Bapak Hendra Mulyadi, S.Ag.
Kantor Urusan Agama Kecamatan Cilograng dibangu di atas tanah seluas 388 m  dengan luas bangunan 120 m2 . Status tanah Wakaf dibangun pada tahun 2007 dengan sumber  anggaran dari APBN yang beralamat di   Jl. Raya Bayah-Cibareno Km. 25 Simpangciawi  (0252) 5403149 Kode Pos 42397.

0 komentar:

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes